"1993 merupakan tonggak sejarah kami berkumpul dan membuat sebuah wadah bagi pecinta Land Rover di Bandung."

Semua mempunyai awalan
Diawali dengan hanya dengan empat orang yaitu: Kang Chandra, Kang Didit, Kang Harsa dan Kang Koswara yang sering berkumpul di Jl. Magatru No. 6, Bandung, sekitar tahun 1993.
Pada walnya hanya diisi dengan perbincangan tentang teknis, sparepart dan pengetahuan tentang Land Rover.
Semakin intens pembahasan tentang Land Rover, maka timbul ide untuk mengumpulkan lebih banyak orang lagi untuk mempermudah dalam bertukar informasi tentang Land Rover.
Pada saat itu, karena mereka juga sering berkumpul setiap malam minggu diseputaran SMAN 1 Bandung, terbesit pikiran untuk membuat semacam selebaran yang berisi ajakan kepada sesama penggemar Land Rover untuk berkumpul yang pada saat itu kebetulan melintas disepanjang jalan Dago atau pun parkir.
Singkat cerita mulai berkumpulah beberapa penggemar Land Rover di Jl. Magatru, tetapi banyak juga yang tidak sempat hadir.
Untuk lebih saling mengenal dan mengumpulkan lebih banyak lagi, maka munculah ide untuk mengadakan pertemuan “tidak resmi” yang kemudian diadakan di Gedung Serba Guna Sangkuriang yang dihadiri cukup banyak penggemar Land Rover dari seputaran Kota Bandung.
Mulai dari sini cikal bakal Land Rover Club Bandung terbentuk……
Member Aktif
Kegiatan Sosial

LRCB
Wadah utama para member untuk mengikuti semua kegiatan klub

ERU
Wadah untuk menyalurkan bantuan sosial kepada masyarakat yang berasal dari bantuan klub dan donatur